ikut bergabung

Momen PIM Bulukumba Berbagi 1000 Gelas Teh hingga Sedekah Darah


Sulsel

Momen PIM Bulukumba Berbagi 1000 Gelas Teh hingga Sedekah Darah

BULUKUMBA, UJUNGJARI- Pengurus Perempuan Indonesia Maju (PIM) DPC Kabupaten Bulukumba di bawah kepemimpinan Hj Hilmiaty Asip sebagai Ketua dan Andi Nurul Syurtiani sebagai Sekretaris tak melewatkan momentum peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan RI.

Perempuan lintas profesi di Bulukumba ini, mengisi HUT kemerdekaan dengan menggelar berbagai kegiatan, diantaranya berbagi 1000 gelas teh, lomba senam kreasi hingga sedekah darah.

Ketua panitia, Andi Karmila menyampaikan bahwasanya PIM Bulukumba membagikan 1000 gelas teh bagi peserta gerak jalan selama dua hari di Kecamatan Ujung Bulu dan Kecamatan Rilau Ale.

Baca Juga

“Hari pertama pembagian teh pada Kamis 15 Agustus 2024 di Ujung Bulu. Kemudian hari kedua di Kecamatan Rilau Ale,” katanya di Bulukumba, Rabu 21 Agustus 2024.

Andi Mila mengatakan bahwa pada Selasa 21 Agustus 2024, PIM Bulukumba kembali melakukan kegiatan lomba senam kreasi dan sedekah darah di Tribun Lapangan Pemuda. Berbagai kegiatan itu juga, katanya, berkat dukungan beberapa sponsorship.

Menurutnya panitia melakukan persiapan hanya beberapa hari saja, itu dimulai pada 11 Agustus 2024. Ia pun bersyukur dalam waktu sekira sepuluh hari, semua kegiatan yang telah dirancang bisa terlaksana dengan sukses.

“Alhamdulillah sedekah darah kemarin terkumpul 36 kantong darah. Dari sekian pendonor yang datang, ada sebagian yang tidak lolos untuk diambil darahnya, padahal mereka sangat antusias untuk mendonor,” jelas Andi Mila.

Baca Juga :   Lepas Kafilah STQH, MB: Raih Prestasi, Patuhi Prokes

Sementara, Ketua DPC PIM Bulukumba Hj Hilmiaty Asip mengaku organisasi PIM melakukan gerakan aksi sedekah darah agar membantu masyarakat dalam hal pemenuhan darah. Ia menuturkan, setetes darah sangat berarti bagi nyawa seseorang.

Eks legislator Bulukumba ini, menerangkan keberadaan organisasi PIM untuk bisa membuat kegiatan-kegiatan yang bermanfaat di segala bidang, seperti melaksanakan lomba senam kreasi antar organisasi dan komunitas perempuan.

“Selain mendapatkan manfaat sehat dari olahraga, juga agar terjalin interaksi dan sinergitas sesama organisasi perempuan untuk bisa saling support. Kegiatan positif organisasi ini, agar mampu berkontribusi dan membuat para perempuan berdaya, kreatif, maju dan mandiri di segala bidang,” jelas Hilmiaty Asip.

Hilmiaty menerangkan, sebelumnya PIM Bulukumba melakukan pendampingan beberapa kelompok wanita tani untuk belajar memanfaatkan halaman menjadi halaman yang produktif, serta mampu menghasilkan pundi-pundi rupiah dalam membantu meningkatkan perekonomian keluarga.

dibaca : 410

Laman: 1 2



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top