MAKASSAR, UJINGJARI.COM — Dinamika pemilihan ketua RT/RW di lingkungan Perumahan Dosen (Perdos) Unhas, Kelurahan Tamalanrea Jaya, kembali mengalami perkembangan signifikan.
Setelah sebelumnya calon RW 04 menyatakan mundur, kini giliran calon RT 01 (RW 04), Irfandi Andi Sawe, resmi mengundurkan diri dari pencalonannya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Pengunduran diri Irfandi tertuang dalam surat yang ia tandatangani pada Rabu (26/11). Surat tersebut telah diterima pihak kecamatan dan kelurahan.
Camat Tamalanrea, M. Iqbal, membenarkan kabar tersebut. Ia menyebut Irfandi secara resmi menarik diri dari proses pemilihan.
“Calon ketua RT 01 Perdos, Irfandi, resmi mengundurkan diri. Sudah ada surat pengunduran dirinya,” ujar Iqbal. (drw)


