MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Jika tak ada aral melintang, Juli tahun ini, pemerintah akan melakukan ground breaking proyek pengolahan sampah energi listrik (PSEL) di kecamatan Tamalanrea, kota Makassar.

Plt Kadis Lingkungan Hidup (DLH) Kota Makassar, Ferdy, mengatakan, ground breaking proyek PSEL akan dilakukan pada Juli 2024 mendatang oleh Presiden Joko Widodo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ya, bulan Juli, pak Presiden Jokowi yang hadir langsung dalam gorund breaking proyek PSEL,” kata Ferdy.

“Sebelum ground breaking, semua tahapan harus tuntas termasuk pembebasan lahannya. Saya tidak tahu berapa total luas lahan yang dibutuhkan. Saya juga tidak tahu berapa anggarannya. Yang pasti, tidak ada APBD pada proyek itu. Semua murni dibiayai oleh konsorsium atau pemeng tender,” ujarnya.

Ia memastikan, bahwa proyek PSEL ini akan dibangun di kompleks pergudangan lama Green Eterno, kelurahan Bira, kecamatan Tamalanrea, kota Makassar. “Sementara berprosesmi, bulan Juli ground breaking,” pungkasnya.

Diketahui pemenang tender proyel PSEL Makassar adalah PT Grand Puri Indonesia. Perusahaan ini yang akan membiayai seluruh kegiatan pada proyek tersebut termasuk pembebasan lahannya.

Ferdy menambahkan, lahan untuk proyek PSEL itu akan dibebaskan secara keseluruhan sebelum ground breaking. “Sekali lagi, tidak ada ABPD disitu. Semua murni dibiayai oleh swasta,” ketusnya. (drw)