ikut bergabung

Tanpa Eriksen, Finlandia Kalahkan Denmark 1-0


MENANG. Pemain Finlandia merayakan gol yang tercipta saat melawan Denmark di ajang Euro 2020, Minggu (13/6) dinihari. (Foto: int)

Berita

Tanpa Eriksen, Finlandia Kalahkan Denmark 1-0

JAKARTA–Timnas Finlandia mendapatkan tiga poin dalam laga perdana Grup B Euro 2020 yang digelar di Stadion Parken, Kopenhagen, Denmark, Sabtu (12/6/2021) malam atau Minggu (13/6) dinihari waktu Indonesia. Finlandia mengalahkan Timnas Denmark dengan skor 1-0. Gol Finlandia diciptakan Joel Pohjanpalo pada menit ke-59.

Laga ini sempat ditunda beberapa menit karena pemain Denmark Christian Eriksen terjatuh dan tidak sadarkan diri. Hingga kini, Eriksen masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

Denmark yang unggul penguasaan bola sebetulnya berpeluang menyamakan skor. Tim Dinamit sempat mendapat sejumlah peluang untuk mencetak gol melalui Martine Braithwaite. Sayangnya, percobaa pemain Barcelona itu belum membuahkan hasil.

Bahkan pada menit ke-73, Denmark mendapat penalti kala Yussuf Poulsen dijatuhkan Paulus Arajuuri di kotak terlarang. Sayangnya, Denmark gagal menyamakan kedudukan. Tendangan Pierre-Emile Hoejbjerg berhasil ditepis Lukas Hradecky. Hingga pertandingan berakhir, tak ada tambahan gol yang tercipta. Finlandia mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 1-0.

Baca Juga :   Meski Gagal Masuk Final, Ronaldo Tetap Jadi Top Skor Euro Cup 2020

dibaca : 44



Komentar Anda

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top