ikut bergabung

Hadir di Festival F8, KONI Makassar Pamerkan Aneka Cabor dan Buka Layanan Fisioterapi


Makassar

Hadir di Festival F8, KONI Makassar Pamerkan Aneka Cabor dan Buka Layanan Fisioterapi

MAKASSAR,UJUNGJARI.COM--Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar ikut ambil bagian dan memeriahkan Makassar International Eight Festival and Forum atau Festival F8 Kota Makassar 2023. KONI hadir dengan booth khusus yang memamerkan sejumlah cabang olahraga di Anjungan Pantai Losari.

Ketua KONI Kota Makassar, Ahmad Susanto mengatakan selama penyelenggaraan F8, KONI Makassar akan menampilkan cabang olahraga berbeda setiap harinya. Seperti diketahui, Festival F8 yang dibuka secara resmi Rabu (23/8) malam tadi akan berlangsung hingga Minggu, 27 Agustus mendatang.

Pada hari pertama ini, KONI Makassar menampilkan dua cabang olahraga. Menembak dan anggar. Kehadiran dua cabor ini memukau pengunjung Festival F8. Beberapa pengunjung menyaksikan atraksi atlet anggar dan perlengkapan olahraga menembak.

“Keren ini KONI Makassar. Bisa menampilkan aneka cabang olahraga dan memberi edukasi cara bermain olahraga kepada pengunjung,” kata Arif, salah seorang pengunjung Festival F8.

Selain pameran alat olahraga, KONI Makassar juga menyediakan layanan fisioterapi. Fasilitas yang disiapkan untuk pengunjung festival ini disediakan secara gratis. Layanan fisioterapi terbuka selama penyelenggaraan festival. (pap)

Baca Juga :   Kukuhkan Saka POM, Wakil Wali Kota Makassar Ajak Pramuka Ikut Awasi Peredaran Obat dan Makanan di Makassar

dibaca : 202



Komentar Anda

Berita lainnya Makassar

Populer Minggu ini

Arsip

To Top